Gaya Berpakaian Casual Wanita Terbaru 2016
Saat ini menggunakan pakaian casual menjadi pilihan semua orang karena terkesan santai dan nyaman saat dipakai sehari – hari. Tidak hanya pria yang senang bergaya casual tapi wanita bahkan anak – anak juga demikian. Apalagi saat ini baju casual memiliki desain yang sangat trendi dan mengikuti perkembangan dunia fashion tak heran banyak yang bergaya menggunakan busana casual
Kali ini Wikimodis akan membahas tentang gaya pakaian casual wanita dimana menggunakan baju casual tidak hanya untuk dirumah saja namun juga bisa kamu aplikasikan saat akan melakukan kegiatan diluar rumah. Remaja masa kini biasanya menggunakan pakaian casual untuk berjalan – jalan, pergi kerumah teman atau saudara, bahkan kamu bisa menggunakan busana casual untuk pergi ke kampus. Tidak hanya dikalangan anak remaja tapi juga orang dewasa sering memakai pakaian casual untuk berbelanja, menghirup udara segar di taman, atau arisan.
Bergaya menggunakan busana casual wanita dapat dilakukan dengan memadukan atasan dan bawahan, atau bisa juga kamu menggunakan pakaian terusan seperti dress. Nah, ini dia gaya pakaian casual wanita terbaru yang menjadi trend berbusana saat ini.
Gaya Pakaian Casual Wanita Terbaru 2016
1. Dress
Untuk kamu yang ingin tampil feminim menggunakan gaya casual, kamu dapat menggunakan model pakaian dress. Saat ini dress menjadi incaran oleh remaja putri karena modelnya yang cantik sangat mendukung penampilan. Model dress terbaru yang banyak dipilih oleh remaja masa kini yaitu mini dress, sementara itu wanita dewasa lebih memilih maxi dress. Model dress korea saat ini menjadi sasaran oleh para pecinta fashion karena desainnya yang cantik dan trendy.
2. Baju Chiffon
Selain dress korea, salah satu model pakaian yang berasal dari trend fashion korea yaitu baju Chiffon. Walaupun bajunya sedikit menerawang namun model – modelnya yang cantik dan menarik menjadi nilai plus dan cocok digunakan untuk gaya pakaian casual wanita. Kamu bisa menggunakan baju dalaman yang sesuai agar tidak menerawang. Baju Chiffon sangat cocok dipadukan dengan bawahan celana jeans maupun rok.
3. Denim
Saat ini pakaian berbahan denim atau jeans menjadi populer tidak hanya dikalangan pria namun juga wanita karena denim sangat cocok dipasangkan dengan berbagai macam pakaian sehingga bergaya casual sangat pas menggunakan pakaian denim. Denim sekarang tidak hanya bahan yang digunakan untuk membuat celana jeans saja pasalnya saat ini telah tersedia berbagai macam fashion wanita berbahan denim mulai dari kemeja denim, jaket denim, blazer denim, hingga dress denim.
Nah, itulah gaya pakaian casual wanita yang dapat kamu tiru untuk melakukan kegiatan sehari – hari. Kamu dapat menambahkan aksesoris seperti kalung yang cantik dan menggunakan sepatu sesuai dengan model busana casual yang kamu gunakan.
Agar semakin memancarkan kecantikan dari dalam maka kamu harus tepat dalam memilih baju casual yang pas untuk tubuhmu.
Tips Memilih Busana Casual Wanita
Hal pertama yang harus kamu pilih selain model yaitu bahan karena bahan akan mempengaruhi kenyamanan saat kamu menggunakannya. Jika kamu ingin beraktivitas dengan leluasa pilihlah baju casual yang ringan dan mudah menyerap keringat.
Yang tidak boleh ketinggalan dalam pemilihan pakaian casual yaitu ukuran yang sesuai dengan bentuk tubuhmu. Untuk kamu yang mempunyai tubuh pendek pilihlah atasan yang lebih pendek agar kamu tidak “tertelan” oleh baju tersebut.
Untuk wanita yang bertubuh gemuk pilihlah warna pakaian yang cerah karena ini dapat menyamarkan ukuran tubuhmu.
Jika kamu memiliki bentuk tubuh yang ideal, pilihlah warna – warna baju casual yang soft agar terlihat santai. Contoh warna soft yang saat ini sedang ngetrend dikalangan anak muda yaitu toska, peach, abu – abu, merah maroon, cream
Tidak ada komentar:
Posting Komentar